Share |

Tips Trik Berkreasi dengan Bokeh


Kita sudah tidak asing lagi mendengar istilah bokeh di dunia fotografi. Kata bokeh ini merupakan adapatasi dari bahasa Jepang, boke yang berarti blur. Pada dunia fotografi, bokeh diartikan sebagai out-of-focus area pada suatu gambar.

Bokeh bisa didapatkan dari lensa yang memiliki bukaan diafragma besar, lensa macro, dan lensa tele. Jika kita menggunakan lensa 50mm f/1.8, dapat dilihat langsung pada hasil foto akan terasa sekali bokeh-nya.

Bokeh tidak hanya seperti itu saja, tetapi kita juga dapat berkreasi dengan bokeh dengan menghasilkan bokeh dengan bentuk-bentuk yang diinginkan, seperti bentuk hati, bintang, poligon, dan lainnya.

hati pth poly putihbintang

Yang dibutuhkan untuk membuat spesial bokeh:

  • Lensa dengan bukaan diafragma besar (Canon 50mm F/1.8 yang digunakan di sini).
  • Satu lembar karton hitam.

Cara membuat spesial bokeh:

1. Gunting dan bentuk karton hitam menyerupai lens hood. Ukur diameter lensa agar potongan kertas dapat terpasang pas di lensa.

50mm

2. Pada tengah karton, bentuk dan gunting bentuk yang diinginkan, misalnya hati, bintang, poligon atau lainnya. Pada contoh ini menggunakan hati.

3. Set kamera pada aperture terendah, misalnya pada contoh ini menggunakan f/1.8.

hatidog

Cobalah berkreasi dengan bentuk-bentuk lainnya juga sesuai dengan yang Anda inginkan.

Mudah bukan?





0 comments:

Post a Comment

Terima Kasih


Salam Admin

Top Bottom